TIPS MENJAGA KESEHATAN KUKU
1. Jangan gigit kuku
Sebaiknya anda menghindari menggigit atau menarik kuku karena bisa membuat kuku menjadi trauma dan infeksi. Selain itu hal ini merupakan kebiasaan yang tidak baik dan tidak patut dilakukan dalam kehidupan bermasyarakat.
2. Potong kuku secara rutin
Teratur memotong kuku baik kuku tangan maupun kuku kaki. Jangan lupa juga untuk membersihkan kuku dari kotoran yang menempel.
3. Gunakan gunting kuku yang tajam
Jika anda ingin memotong kuku sebaiknya gunakan gunting kuku yang tajam dan dilakukan saat setelah habis mandi karena saat itu kuku menjadi lebih lunak. Menggunting kuku yang salah juga bisa menjadi penyebab cantengan pada kuku.
4. Kuku berjamur? Gunakan cuka
Jika anda mengalami kuku yang berjamur dintandai dengan rasa gatal di kuku anda bisa merendam kuku dalam larutan cuka. Biasanya terjadi pada kuku kaki Karena memang aktivitasnya yang sangat padat dan bisa menginjak berbagai kuman. Atau anda juga bisa menyemprotkan cuka kepada kuku yang gatal dan biarkan beberapa saat. Larutan cuka yang asam dipercaya bisa membuat kuman dan bakteri mati lebih cepat.
5. Oleskan tea tree oil
Anda juga bisa mengoleskan tea tree oil pada kuku baik kuku tangan maupun kuku kaki. Pastikan kuku dalam keadaan bersih dan kering saat dioleskan tea tree oil. Di dalam tea tree oil terdapat kandungan antiseptik dan anti bakteri yang bisa menghindarkan kuku dari berbagai jamur dan bakteri.
Supaya kuku tetap bersih dan mengkilap anda bisa menggunakan minyak zaitun sebagai cara untuk mencegah kuku kehilangan kelembabannya. Minyak zaitun juga menghindarkan kuku dari berbagai bakteri, kuman dan jamur.
7. Konsumsi makanan yang bergizi
Dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi untuk mencukupi kebutuhan nutrisi, tentunya akan membuat tubuh menjadi sehat termasuk bagian kuku. Konsumsilah makanan yang memiliki gizi seimbang.
8. Gunakan pelapis kuku
Jika perlu anda bisa menggunakan cat pelapis kuku yang bisa digunakan untuk melindungi kuku dari benturan.
sumber : https://halosehat.com/gaya-hidup/cara-hidup-sehat/cara-menjaga-kesehatan-kuku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar